Seringkali istri bingung dalam memprioritaskan sesuatu. Misalnya, dahulukan suami, anak atau orang tua?

Istri harus mendahulukan siapa?

Istri harus mendahulukan ketaatannya terhadap suami.

Namun, suami yang paham terhadap kewajiban istri akan 1) bersikap mandiri alih-alih dilayani 2) membantu mengurusi anak-anak, khususnya ketika anak masih kecil 3) mengakomodasi istri agar tetap dapat menghormati orang tua kandung.

Misalnya dengan bermusyawarah dengan baik mengenai akan berlebaran di orang tua atau di mertua.

Dosa terbesar seorang istri

Sehingga, dosa terbesar istri adalah ketika durhaka kepada suaminya.

Ciri-ciri nya antara lain:

  • Mengingkari kebaikan hati suami sehingga tampak tidak menghargai suami;
  • Cemburu berlebihan, padahal suami sudah berusaha setia hanya kepada istri.
  • Tidak suka pada keluarga suami, bahkan mengajak suami untuk mengabaikan orang tua maupun saudara kandungnya, dll.

Agar para suami tetap dihormati oleh istri, maka para suami wajib terlihat bermartabat di hadapan istri. Minimal dengan melaksanakan semua kewajiban yang diamanahkan.

5 Kewajiban Suami terhadap Istri

Berikut ini adalah kewajiban suami terhadap istri:

  • Memberikan mas kawin, agar istri merasa senang dan ridha terhadap kepemimpinan suaminya
  • Memberikan nafkah lahir (makan, pakaian, tempat tinggal) dan batin (support system, kerelaan mendengar, kasih sayang, dll)
  • Mengajari urusan agama kepada istri. Sesuai dengan Quran Surah At Tahrim, ayat 6 yang artinya: “Wahai orang-orang yang beriman, jagalah dirimu dan keluargamu dari api neraka yang bahan bakarnya adalah manusia dan batu. Penjaganya adalah malaikat-malaikat yang kasar dan keras. Mereka tidak durhaka kepada Allah terhadap apa yang Dia perintahkan kepadanya dan selalu mengerjakan apa yang diperintahkan.”
  • Bergaul dengan istri, dengan cara yang baik. Mengingat posisi istri sebagai partner dalam mengarungi kehidupan, tentu suami harus memosisikan istrinya dalam posisi yang sama. Ibarat “berdiri sama tinggi, duduk sama rendah”.
  • Memberikan kasih sayang. Selain memosisikan istri sebagai terhormat, suami juga wajib berkasih-sayang dengan istrinya. Agar ibu sebagai madrasah pertama juga berkasih-sayang dengan anak-anak. KDRT adalah perilaku yang kontradiktif dari “berkasih-sayang”.
BACA JUGA  Sunnah Rasulullah: 6 Tips Romantis Pasangan Suami Istri

Apabila suami sudah melaksanakan kewajiban-kewajiban tersebut, apakah dia sudah terhormat?

Tipe Suami yang Harus Dihormati

  • Yang menjalankan kewajibannya sebagai suami sesuai dengan syariat Islam.
  • Yang bijak dalam memimpin rumah tangga. Yaitu yang mendengar pendapat istri dan bermusyawarah dengan istri guna mengambil keputusan terbaik.
  • Yang membantu istri dalam urusan rumah tangga. Rasulullah saja memperbaiki sandalnya sendiri, menjahit baju, mengangkat air (dengan ember) dari sumur (HR Ibnu Hibban).
  • Yang kukuh pada komitmennya dalam pernikahan dan berumahtangga, yaitu yang setia pada istri (-istri) yang telah dinikahi secara dah dalam hukum agama maupun hukum negara.
  • Yang berlapang dada atas kekurangan istrinya. Yaitu yang menyadari bahwa istrinya juga manusia yang rawan melakukan kesalahan. Maupun yang menyadari bahwa perempuan itu ibarat tulang rusuk yang bisa patah jika diluruskan dengan kekerasan, namun jika dibiarkan tetap memiliki kekurangankekurangan (Sahih Bukhari No. 5239)

Demikian hal-hal yang diinginkan oleh seorang istri dari seorang suaminya yang sudah dah di mata agama maupun di hadapan hukum yang berlaku.

1 COMMENT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.